Pages

Sabtu, 28 September 2013

PEMANFAATAN LIMBAH SEKAM PADI SEBAGAI ALTERNATIF PENGHEMAT BBM PADA KENDARAAN BERMOTOR

PEMANFAATAN LIMBAH SEKAM PADI SEBAGAI ALTERNATIF PENGHEMAT BBM PADA KENDARAAN BERMOTOR


Kelangkaan bahan bakar minyak di Indonesia merupakan masalah besar bagi pemerintah dan masyarakat nasional. Bagi pemerintah kelangkaan bahan bakar minyak dapat mempengaruhi pertumbuhan ekonomi, seperti inflasi karena disebabkan naik mobilitas harga. Kelangkaan bahan bakar minyak itu pula yang terkadang membuat masyarakat resah karena harga barang pokok yang ikut naik.
Selain masalah kelangkaan bahan bakar minyak itu, pencemaran udara maupun lingkungan seperti sekam padi pun menjadi masalah. Kebanyakan dari masyarakat awam, jika ada sekam padi mereka pasti akan berfikiran untuk membakarnya untuk dijadikan abu gosok. Padahal abu akibat pembakaran itulah yang akan mencemari udara. Tetapi sebenarnya pencemaran udara akibat dari abu sekam padi itu semua dapat diatasi dengan pemanfaatan limbah sekam padi yang memiliki nilai guna dan efektif. Sekam padi ini dapat dimanfaatkan sebagai alternatif penghematan Bahan Bakar Minyak kendaraan dengan cara dibuat filter udara.
Kendaraan bermotor merupakan sarana transportasi populer yang banyak digunakan sebagian besar masyarakat Indonesia. Pada saat ini kendaraan bermotor banyak menggunakan filter udara untuk menyaring udara yang masuk ke dalam mesin, penggunaan filter udara memiliki manfaat besar, salah satunya yaitu untuk menghemat bahan bakar minyak.
Penggunaan filter udara memang memiliki keuntungan besar sebagai penghemat bahan bakar minyak. Namun di sisi lain penggunaan filter udara yang terbuat dari kertas kering atau kertas basah dengan dilapisi plastik dapat mencemari lingkungan, sebab sebagian besar bahan yang digunakan filter udara tidak dapat di degredasi oleh tanah. Oleh sebab itu peneliti berinovasi menciptakan filter udara yang terbuat dari bahan biologis dengan keuntungan ramah lingkungan dan dapat menghemat dua kali lipat dari filter udara yang saat ini digunakan.  Pembuatan filter tersebut menggunakan sekam padi sebagai unsur utama dalam pembuatan filter. Penggunaan sekam padi  dilakukan dengan cara membakarnya hingga berwarna hitam yang kemudian dimasukan ke dalam kain kasa.           
Pada penelitian ini, peneliti membagi ke dalam 2 tahap yaitu pembuatan alat dan uji coba alat. Dari tahap tersebut diperoleh alat dan hasil uji coba alat penghemat bahan bakar minyak yang digunakan dalam kendaraan bermotor.


 



                                                                


Gambar Mekanisme pembuatan alternatif penghemat BBM

Kata Kunci: Filter Udara, Inovasi, Hasil Penelitian.

Peneliti :
-          Shelin Hanifillah (XI IPA 3)
-          Untung Adi S (XI IPA 2)
-          Vera Yunita C.P (XI IPA 1)

             SMA N BANYUMAS






0 komentar:

Posting Komentar